5 Strategi Meningkatkan Target Penjualan Online
Meningkatkan target penjualan online merupakan salah satu cara untuk membuat usaha terus berkembang. Karena dengan memiliki target baru yang lebih tinggi, maka secara umum aktivitas usaha akan meningkat.
Apalagi jika penjualan online yang tingkat persaingannya tinggi dan jualannya di e-commerce, meningkatkan target penjualan juga menjadi salah satu cara untuk memenangkan persaingan itu. Jadi tidak hanya asal laku saja, tetapi juga perlu memiliki target penjualan yang lebih tinggi.
Lalu, bagaimana strategi meningkatkan target penjualan online itu?
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan.
1. Berikan Produk Lain Yang Berkaitan
Misalnya Anda berjualan jersey sepak bola, Anda bisa juga berjualan sticker, syal, bendera klub, bola, dan merchandise lainnya yang berkaitan dengan produk utama. Sebagai penjual online memang tidak bisa melihat secara langsung apa sih yang diinginkan oleh konsumen itu?
Tapi paling tidak kita sebagai pedagang online bisa memberikan opsi-opsi produk yang berkaitan yang bisa memicu keinginan konsumen untuk memilikinya juga.
Dalam dunia bisnis, seperti ini dinamakan cross selling dan up selling.
Baca juga : Teknik Up Selling Adalah? Ini Bedanya dengan Cross Selling & Cross Promotion
2. Media Transaksi Jual Beli Yang Fleksibel
Berjualan online harus pintar melihat pasar. Orang yang bermain di Facebook belum tentu main di Twitter. Orang yang punya BBM belum tentu punya WhatsApp. Jadi, gunakan media-media ini untuk kemudahan transaksi penjualan Anda. Dalam jual beli online, Anda sebagai penjual online diwajibkan mengaktifkan berbagai media sosial yang ada, demi kemudahan komunikasi dan transaksi dari konsumen.
3. Jangan Menunggu Bola, Anda Harus Jemput Bola
Berjualan online melalui toko online, Anda tidak bisa sekedar memajang produk di toko online saja dan menunggu konsumen datang. Ingat, saat ini sudah banyak produk yang sama yang dijual secara online juga. Artinya persaingan jual beli online semakin ketat.
Untuk itu, hanya sekedar menunggu bola, tetapi lakukan promosi secara intensif agar mampu menarik konsumen. Ketahui cara-cara promosi online yang tertarget. Jangan hanya sekedar share di media sosial. Ketahui segment pasar Anda.
4. Gunakan Data Pelanggan Untuk Datang Lagi
Apapun data pelanggan, baik itu email, nomor ponsel, dll, harus Anda simpan. Disimpan untuk digunakan promosi kembali kepada mereka yang telah membeli produk Anda. Misalnya Anda bisa mengirim Newsletter yang produk terbaru Anda, atau informasi promo yang sedang Anda berikan.
Memaksimalkan database pelanggan untuk hal seperti ini mampu menarik kembali mereka untuk datang dan membeli produk Anda, sehingga target penjualan online pun bisa segera tercapai, tidak harus menunggu pelanggan baru.
Baca juga : 9 Cara Meningkatkan Penghasilan Blog (Pengalaman Pribadi)
5. Atur Desain Toko Online Yang User Friendly
Desain toko online mampu meningkatkan konversi penjualan, asal desain tersebut benar-benar telah dikaji dan dibuat dengan sedemikian rupa yang memang bisa menarik konsumen. Berikan desain yang tidak membingungkan konsumen, navigasi mudah, tata warna nyaman di mata, dan tentunya load website toko online cepat.
Baca juga: Jangan Lakukan 5 Hal Ini Untuk Bisnis Toko Online Anda
6. Sesuaikan Bahasa
Jika Anda memiliki target market internasional, itu artikel toko online Anda harus memiliki pilihan bahasa asing, minimal Bahasa Inggris. Namun, jika target market hanya Indonesia, Anda cukup memberikan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Dalam tata bahasa ini juga penting, harus jelas dan jangan sampai ada typo. Belajarlah copywriting agar mampu menarik banyak konsumen melalui tata bahasa website toko online Anda.
Meningkatkan target penjualan online perlu diimbangi dengan strategi marketing dan promosi yang efektif. Selain itu juga perlu mereview apa saja yang sudah dilakukan selama ini.
Originally posted 2019-10-24 11:22:26.