Tips Bisnis Online Untuk Pemula, Penting!

Tips Bisnis Online Untuk Pemula
Ilustrasi Image via feinternational.com

EtalaseBisnis.com – Beberapa hari tidak update blog bisnis ini, karena kesehatan sedang tidak optimal. :) Kali ini saya akan sedikit berbagi tips bagi Anda yang memutuskan untuk berbisnis online. Saat ini saya juga masih tahap belajar, tapi tak ada salahnya saling share pengalaman. Siapa tahu bisa saling mengingatkan dan memberikan masukkan tentang tips bisnis online untuk pemula.

Apa sih yang menyebabkan orang untuk berbisnis online? Mengapa tidak bisnis secara offline saja? Oke, sebelum masuk lebih jauh, sebaiknya kita ketahui dahulu beberapa alasan mengapa seseorang terjun ke dunia bisnis online. Saya sendiri memutuskan untuk fokus di bisnis online karena saya suka soal web. Apapun yang berhubungan dengan web dan internet saya suka. Selain itu di dukung dengan minat untuk mandiri berwirausaha.

Namun, yang paling banyak ditemui adalah seseorang melakukan bisnis online karena kemudahan yang ditawarkan. Ya, dengan bisnis online hanyalah bermodal seperangkat komputer yang terkoneksi ke jaringan internet. Untuk jenis bisnis onlinenya pun bermacam-macam ya, di sini saya menjelaskan bisnis online secara global.

Tapi, dengan kemudahan yang ditawarkan dari bisnis secara online, ternyata banyak juga pelaku bisnis online yang gagal. Namanya bisnis pasti ada naik maupun turun, tidak memandang itu bisnis online atau tidak. Karena online atau offline itu hanyalah medianya saja, dan bisnis ya tetap bisnis yang harus memiliki aturan sama.

Baiklah, bagi Anda yang saat ini sedang terjun ke dunia bisnis online, sebaiknya mulai menata niat terlebih dahulu. Karena niat adalah modal utama. Dengan tidak ada niat, maka Anda akan mudah beralih-alih profesi (labil).

1. Berbisnis Online Itu Harus Punya Modal

Ingat, tidak ada bisnis yang tanpa modal. Omong kosong jika ada yang mengatakan bisnis tanpa modal. Itu mah cuma strategi marketing aja supaya orang ikut dengannya atau supaya ikut datang ke seminar. Faktanya, bisnis memang butuh modal, terlebih bisnis online. Karena modal bukan hanya soal uang. Modal dalam berbisnis itu luas sekali. Jika memutuskan bisnis online berarti modalnya adalah komputer, biaya internet, dan waktu.

2. Harus Fokus dan Konsisten

Jika saat ini Anda berbisnis online hanya dikarenakan ingin ‘cepat’ mendapatkan keuntungan atau hanya ingin karena kemudahannya. Mungkin alasan tersebut perlu dikesampingan dulu. Karena Anda perlu fokus dan konsisten, mengingat bisnis online membutuhkan banyak waktu Anda untuk terus berinovasi. Jika tidak, maka Anda akan terperosok dalam lubang putus asa. Sebenarnya bisnis online juga sama seperti bisnis offline. Perlu kerja keras dan tentunya fokus dan konsisten. Mengapa perlu fokus? Karena bisnis online termasuk mudah untuk membangunnya oleh karena itu jika belum merasa berhasil maka Anda akan mudah melirik bisnis online lain. Sehingga itulah yang menyebabkan Anda tidak akan berhasil pada satu bidang.

3. Tentukan Target

Bisnis harus punya target. Target diharapkan bisa memacu semangat untuk terus bekerja. Dengan adanya target Anda juga bisa membuat rencana-rencana kerja yang akan Anda lakukan untuk mencapai target tersebut. Target tidak harus soal berapa omzet yang dihasilkan. Target bisa saja berupa jumlah kunjungan website, jumlah subcriber, dan lain-lain.

4. Belajarlah Dari Ahlinya

Jadilah bodoh. Itu artinya bahwa Anda harus banyak-banyak belajar dari ahlinya. Belajar saat ini tidak harus face to face tetapi bisa melalui berbagai cara salah satu melalui internet. Beberapa orang yang telah ahli dalam bidangnya, terkadang membuat sebuah blog pribadi yang menyajikan berbagai tips bisnis online dari pengalamannya. Ini bisa Anda serap ilmunya dan disesuaikan dengan keadaan Anda.

Originally posted 2021-05-28 15:09:19.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *