8 Tips Menjual Produk Grosir di Tokopedia Secara Tepat
Tokopedia merupakan salah satu bisnis marketplace di Indonesia yang hingga saat ini berhasil berkembang dan dipercaya oleh para konsumennya. Hal tersebut bisa terjadi karena di Tokopedia pihak penjual (seller) tidak hanya bisa menjual produk secara eceran tapi juga secara grosir.
Dilansir dari website Tokopedia , pihaknya mengatakan bahwa penjualan produk secara grosir bahkan mendominasi Tokopedia. Salah satu kategori produk yang banyak dijual secara grosir di Tokopedia adalah produk fashion.
Anda yang mungkin berminat untuk memulai bisnis grosir Anda lewat tokopedia, wajib untuk membaca tips menjual produk grosir di Tokopedia pada artikel kali ini.
Tips Menjual Produk Grosir di Tokopedia
Disini, kita akan membahas mengenai tips menjual produk grosir di Tokopedia untuk para seller. Umumnya, pihak penjual seller mungkin masih merasa kesulitan untuk menginformasikan produk grosir yang dijualnya kepada pembeli. Padahal, seller hanya tinggal menggunakan fitur “Minimum Order” dan tidak perlu merubah harga satuan atau merubah deskripsi produknya.
Baca juga : 9 Tips Jualan Online Di Tokopedia Yang Perlu Anda Ketahui
Fitur “Minimum Order” untuk produk grosir yang dijual di Tokopedia ini, merupakan fitur yang akan memudahkan calon pembeli untuk mengetahui harga satuan dari produk grosir yang dijual. Untuk memudahkan dalam menjalankan fitur tersebut ada tipsnya. Pastikan Anda sudah Log-in ke website seller Anda, dan berikut ini beberapa tips menjual produk grosir di Tokopedia:
1. Memulai Penjualan Produk Grosir
Setelah masuk di area website seller Anda, sebaiknya gunakan fitur ‘Minimum Order’ ketika pertama kali Anda mengupload foto produk. Setelah itu, ubahlah jumlah minimum ordernya sesuai ketentuan dan kebijakan toko online Anda.
Pastikan Anda menulis harga produk di sana, sesuai dengan harga satuan produknya, bukan dengan harga grosir
Hindari untuk menuliskan jumlah grosiran produk yang akan dijual di bagian “Deskripsi Produk” atau di bagian “Nama Produk” dan tanpa mengubah jumlah “Minimum Ordernya”.
Hindari juga untuk memasukan harga produk sesuai dengan harga grosiran
2. Mengubah Tipe Penjualan Produk dari Satuan ke Grosiran
Anda dapat menggunakan fitur “Minimum Order” saat ingin mengubah penjualan produk dari satuan ke grosiran. Saat menuliskan harga produk, gunakan harga satuan.
Ketika ingin mengubah penjualan produk dari satuan ke grosiran. Sebaiknya jangan mencantumkan jumlah grosiran di “Deskripsi produk” tanpa mengubah jumlah “Minimum Order”. Anda tetap tulis Minimal beli = 1.
Selain beberapa tips menjual produk grosir di tokopedia melalui aplikasi di atas, berikut ini beberapa tips lanjutan untuk menjadi seller market place dengan keuntungan yang maksimal:
3. Buat Profil Seller yang Menarik
Salah satu kunci untuk memberikan kesan professional pada pelanggan di toko online, adalah dengan membuat profil seller yang menarik.
Pastikan sebagai seller, Anda memberikan informasi yang lengkap tentang toko, seperti lokasi, kontak owner, alamat dan lainnya. Buatlah nama toko dan logo yang menarik serta mudah dikenali.
4. Foto Produk yang Menjanjikan
Jualan online tentunya sangat tergantung pada foto produk yang menjanjikan. Pastikan Anda mengambul foto produk grosir Anda dengan lighting yang bagus dari angle yang tepat.
5. Deskripsi Produk yang Detail
Seorang seller, wajib mencantumkan deskripsi mengenai produk grosir yang dijualnya. Misalnya, Anda menjual produk sepatu Nike Grad ori, maka tulis dalam kolom deskripsi sama seperti kenyataanya.
Kejujuran dalam mendeskripsikan produk Anda dapat meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap toko online Anda. Ini juga merupakan tips menjual grosir di Tokopedia.
6. Fast response
Mungkin belum banyak pembeli yang berdatangan ke toko grosir online Anda di Tokopedia, tetapi jangan lengah dan Anda harus tetap online dan stand by di depan gadget Anda.
Sewaktu-waktu, calon pembeli akan menghubungi Anda dan bertanya seputar produk grosir yang dijual. Jadilah seller yang fast response dalam membalas pertanyaan calon pembeli, untuk memberikan kesan baik di mata pembeli.
7. Meminta ulasan review
Ini juga termasuk pada tips menjual produk grosir di Tokopedia, dimana Anda sebagai seller harus aktif dalam meminta ulasan review. Ini akan menjadi feedback positive yang akan membuat calon pembeli lainnya menjadi tertarik untuk berbelanja grosir di toko online Anda.
8. Langganan Fitur Premium
Jika marketplace yang Anda pilih menyediakan langganan fitur premium, ini kabar baik untuk tips menjual produk grosir di Tokopedia milik Anda.
Fitur premium biasanya memiliki keunggulan dibandingkan fitur biasa. Meskipun begitu, mungkin Anda harus mengeluarkan biaya untuk beralih menggunakan fitur premium seperti ini.
Baca juga : Cara Baru Mendapatkan Gold Bagde di Tokopedia
Berjualan secara online di Tokopedia, baik itu secara eceran maupun secara grosir ternyata tidak sulit. Yang perlu Anda ketahui sebagai seller adalah bagaimana cara menggunakan fitur-fitur dalam website toko online Anda sendiri, seperti telah dijelaskan dalam tips menjual produk grosir di Tokopedia sebelumnya.
Setelah memiliki toko online di Tokopedia, sebagai seller Anda dianjurkan untuk tetap online (stand by) menunggu pembeli yang bisa kapan saja berkunjung ke toko online Anda.
Dengan memperhatikan dan menjalankan beberapa tips menjual produk grosir di Tokopedia tadi, Anda sudah siap menjadi seller dan memulai usaha online Anda.
Originally posted 2021-08-04 11:39:42.