Tips Memilih Produk Reksa Dana Berdasarkan Risiko Investasinya
Investasi Reksa Dana merupakan salah satu investasi yang mudah dilakukan dan memiliki risiko kecil. Inilah mengapa Reksa Dana menjadi pilihan investasi banyak orang. Bahkan yang tidak tahu menahu masalah investasi pun bisa langsung membeli produk investasi ini.
Bagi yang belum mengerti apa itu Investasi Reksa Dana, sebaiknya baca artikel kami yang menjelaskan Pengertian Reksa Dana.
Ketika nanti Anda ingin membeli Reksa Dana maka akan dihadapkan dengan beberapa jenis produk Reksa Dana, seperti Reksa Dana Pasar Uang, Saham, Pendapatan Tetap, Campuran, dll.
Nah, saat memilih jenis Reksa Dana ini Anda tidak bisa sembarangan. Karena masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya. Selain itu dari sisi besar kecil Return maupun risikonya juga berbeda dan perlu disesuaikan juga dengan jangka waktu investasinya.
Bagi Anda yang ingin membeli produk Reksa Dana, sebaiknya ketahui dulu risikonya dan berikut ini tips memilih jenis produk Reksa Dana berdasarkan risiko investasinya.
# Risiko Rendah
Apabila Anda ingin membeli produk Reksa Dana yang memiliki Risiko rendah, maka produk Reksa Dana yang bisa digunakan adalah Reksa Dana Pasar Uang atau Reksa Dana SBN Ritel.
Dengan memilih produk Reksa Dana ini maka nilai investasinya tidak akan berkurang. Hanya saja perlu untuk return atau imbal hasil dari investasi ini tidak tinggi.
Untuk pemula mungkin bisa mencoba produk Reksa Dana ini.
Produk Reksa Dana ini juga ditujukan untuk jangka pendek yakni maksimal 1 tahun. Tapi kalau khusus SBN Ritel bisa digunakan untuk jangka menengah.
# Risiko Menengah
Produk Reksa Dana yang memiliki risiko menengah atau sedang diantaranya Reksa Dana Campuran dan Reksa Dana Pendapatan Tetap
Produk Reksa Dana ini memiliki risiko, hanya saja nilainya kecil. Tetapi return yang dihasilkan cukup lumayan.
Dan ini cocok digunakan untuk investasi jangka menengah, antara 1 – 5 tahun. Jadi kalau ingin yang berinvestasi dalam jangka kurang dari 5 tahun, dan ingin mendapatkan return yang lumayan, bisa memilih produk Reksa Dana tersebut.
# Risiko Tinggi
Biasanya yang memilih produk Reksa Dana ini sudah memahami mengenai produk investasi Reksa Dana ini. Dan produk yang bisa dipilih adalah Reksa Dana Saham.
Reksa Dana Saham termasuk produk Reksa Dana yang memiliki tingkat risiko yang tinggi, akan tetapi return atau hasil investasinya juga tinggi.
Baca juga : Pengertian Saham – Apa itu Saham?
Namun, Reksa Dana Saham tidak cocok untuk digunakan dalam jangka waktu kurang dari 5 tahun. Produk ini cocoknya digunakan untuk tujuan investasi jangka panjang atau lebih dari 5 tahun – 10 tahun.
Sehingga nantinya hasilnya yang didapatkan juga akan terasa.
Meskipun menawarkan risiko yang tinggi, tetapi sebenarnya jika digunakan untuk jangka waktu yang panjang, misalnya 10 tahun atau lebih, risiko yang muncul tidak banyak. Bahkan lebih banyak untungnya.
Banyak yang merasa rugi saat investasi Reksa Dana Saham ini dikarenakan tidak tepat dalam memilih jangka waktunya. Jadi sebenarnya produk ini akan sangat baik jika digunakan untuk tujuan jangka panjang.
***
Baca juga : Keuntungan Investasi Reksadana Itu Begini
Itu dia beberapa tips memilih produk investasi Reksa Dana berdasarkan risiko investasinya. Dan Anda juga bisa mengetahui jenis-jenisnya yang bisa disesuaikan dengan tujuan jangka waktu investasinya. Semoga bermanfaat!
Originally posted 2021-02-25 10:48:47.