E-Commerce Amazon Akan Masuk Ke Indonesia?
Dunia e-commerce di Indonesia bisa dikatakan memiliki pertumbuhan yang cukup tinggi. Lihat saja banyaknya situs-situs e-commerce yang telah ada saat ini seperti Lazada, MatahariMall, Blibli, Bhinneka, Blanja, dan masih banyak lagi.
Belum lama ini bahkan Lazada telah diakuisisi oleh Alibaba, e-commerce besar asal China.
Dan hari ini muncul kabar bahwa akan ada e-commerce baru yang datang ke Indonesia, yakni raksasa e-commerce asal Amerika Serikat, Amazon.com.
Ya, dari kabar yang berhembus, Amazon bakal membuka cabang atau ekspansi ke Indonesia.
Ternyata ini dibenarkan oleh Daniel Tumiwa, Ketua Umum Asosiasi E-Commerce Indonesia (idEA).
Daniel mengatakan bahwa Amazon telah mengumumkan jika akan membuka e-commerce di Indonesia. Investasi yang akan dikeluarkannya pada tahun pertama pun mencapai USD 600 atau sekitar RP 8 triliun.
Sayangnya untuk masalah waktu belum bisa dipastikan kapannya.
Tapi yang jelas, jika memang Amazon bakal ekspansi ke Indonesia ini akan menjadi sangat menarik di dunia e-commerce Indonesia. Siapa sih yang tidak tahu Amazon? Orang Indonesia pun banyak yang berbelanja melalui Amazon. Tentunya ini akan menambah persaingan di dunia e-commerce tanah air.
Bisa jadi, Amazon bakal melahap pasar e-commerce yang telah ada di Indonesia saat ini, seperti Lazada.
Secara sistem teknologi dan modal pun Amazon sudah sangat unggul. Tapi itu juga belum tentu menjadi modal utama untuk bisa menggaet pasar di Indonesia.
Amazon memang sudah banyak hadir di lain negara, dan ada berhasil dalam satu tahun tapi juga ada yang tak mampu menarik pasar lokal. Misalnya saja di ketika membuka cabang di China, Amazon tak mampu mencapai target pasar karena memang telah dikuasai oleh Alibaba. Dan yang menarik adalah ketika dalam satu tahun pertama Amazon tak berhasil, maka ia akan keluar dari negara tersebut.
Ya, itu memang menjadi salah satu cara Amazon ketika ekspansi ke sebuah negara.
Berbeda saat ekspansi ke India. Sebelum Amazon datang, di India telah dikuasai oleh Flipkart. Tapi setelah Amazon ekspansi ke India, pasar Flipkart pun jatuh dan kehilangan pasar sebesar 50 persen. Ini berlangsung satu tahun saja setelah Amazon datang ke India.
Jika e-commerce lokal tetap ingin bertahan, mulai sekarang tentu harus mulai berbenah dan berkembang. Tentu untuk bisa berkembang ini harus mendapat dukungan dari berbagai pihak. Jika tidak, maka lambat laun akan tergerus oleh e-commerce besar dari luar. Alibaba saja sekarang sudah mulai mengakuisisi beberapa e-commerce.
So, ini bakal menjadi persaingan yang sangat menarik. Kita tunggu saja siapa pemenangnya. Yang penting sebagai konsumen tetap harus mengutamakan membeli produk lokal. Karena bisa jadi jika Amazon benar datang ke Indonesia, ia akan menjual barang-barang luar. Apabila sekarang era MEA.
Originally posted 2020-01-08 11:40:25.