5 Cara Top Up GoPay di Alfamart dengan Mudah
Sudah tahu cara top up GoPay di Alfamart? GoPay merupakan salah satu produk dari startup GoJek, transportasi online yang sangat populer di Indonesia.
Gojek juga tidak hanya membantu memudahkan orang untuk menemukan transportasi secara online, tetapi juga membantu memberikan jasa dalam berbagai kebutuhan, seperti belanja, membereskan rumah, jasa pijat dan lain sebagainya.
Semua kebutuhan itu tentunya ada imbalan tersendiri dalam bentuk uang. Namun, dengan adanya GoPay, maka semua transaksi keuangan yang harus dibayar oleh pengguna jasa menjadi lebih mudah dan murah.
GoPay ini bisa dikatakan sebagai dompet online bagi para pengguna Gojek yang hendak melakukan pembayaran transportasi, antar makanan, jasa belanja hingga membeli pulsa dan kuota.
GoPay Sebagai Alat Pembayaran
GoPay memiliki fungsi sebagai alat pembayaran. Dengan menggunakan GoPay, maka pelanggan bisa dengan mudah melakukan transaksi di Aplikasi GoJek, mulai dari membayar makanan, hingga membeli pulsa dan lain sebagainya.
Agar GoPay bisa terus digunakan, maka saldonya harus terus terisi. Pengisian atau top up saldo GoPay bisa dilakukan dengan beberapa cara, seperti melalui transfer ATM dan juga melalui Alfamart.
Agar dapat menggunakan GoPay dengan maksimal, maka penggunanya harus mengisi atau melakukan top up terlebih dulu agar GoPay bisa digunakan. Kali ini, kita hanya akan membahas mengenai cara top up GoPay di Alfamart saja. Jika kebetulan Anda sedang berada di Alfamart dan saldo GoPay Anda sudah minus, ternyata Anda bisa melakukan top up secara langsung di Alfamart.
Cara Top Up GoPay di Alfamart
Melakukan top up GoPay di Alfamart sangat mudah, Anda hanya tinggal ke Alfamart dan menuju bagian kasir. Setelah itu, beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk top up GoPay di Alfamart seperti berikut:
Setelah menuju bagian kasir, sebutkan tujuan Anda untuk melakukan top up GoPay dan kasir akan mulai mencatat nomor handphone yang Anda gunakan
- Pastikan nomor ponsel Anda ini sudah teregistrasi dan terdaftar di Aplikasi GoJek
- Kemudian Anda sebutkan berapa nominal yang akan di top up ke akun GoPay Anda. Nominal yang tersedia adalah mulai dari Rp. 20.000, Rp. 50.000, Rp. 100.000, Rp. 200.000, Rp. 300.000, Rp. 400.000 dan Rp. 500.000
- Setelah itu, kemudian lakukan pembayaran sesuai dengan nominal top up yang Anda pilih. Mungkin ada biaya tambahan sekitar Rp. 2.000 yang juga harus dibayarkan, bagian kasir Alfamart akan memberitahu Anda
- Setelah melakukan pembayaran, Cek akun GoPay dalam aplikasi GoJek milik Anda. Pastikan bahwa top up yang masuk sudah sesuai dengan nominal yang Anda beli di Alfamart
- Kasir akan memberikan tanda terima untuk bukti pembayaran Anda, simpan tanda bukti tersebut
Baca juga : Cara Mendaftar Jadi Rekan Usaha GO-PAY
Ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan, ketika menggunakan GoPay untuk berbagai macam transaksi belanja yang dilakukan. Selain itu, Anda juga sudah menerapkan sistem Cashless, dimana, dengan GoPay Anda tidak perlu membawa uang tunai dalam jumlah yang banyak saat berpergian.
Jika Anda melakukan cara top up GoPay di Alfamart, Anda juga bisa mendapatkan keuntungan, berupa top up minimal Rp. 10.000 saja. Keuntungan tersebut tentunya tidak akan ditemukan di merchant lainnya. Selamat mencoba!
Originally posted 2019-11-11 07:26:10.